Menggabungkan kecantikan dengan kesehatan. Mengoreksi bentuk dan fungsi
Lama operasi
Sekitar 1~4 jam
Jenis anestesi
Bius total
Rawat inap
2~3 malam
Cuci muka & make up
7 hari setelah operasi
Pemeriksaan pasca operasi
2 kali (tergantung kondisi pasien)
Lepas benang
14 hari setelah operasi
Dua rahang
Juga dikenal sebagai operasi koreksi rahang. Operasi dua rahang dianggap sebagai operasi fungsional dan juga operasi estetika. Operasi dua rahang memperbaiki maloklusi (ketidaksejajaran gigi) pada gigi atas dan bawah untuk memperbaiki gangguan yang memengaruhi otot pengunyahan.
Koreksi wajah asimetris melalui operasi dua rahang dapat memperbaiki tulang rahang yang miring ke satu sisi atau yang ukurannya tidak seimbang dan asimetris. Sementara operasi kontur tulang wajah tidak dapat memberikan perbaikan tersebut. Operasi dua rahang tidak hanya dapat memperbaiki penampilan fisik Anda tetapi juga kondisi dan fungsi rahang Anda yang berhubungan dengan masalah kesehatan seperti: sleep apnea (gangguan pernapasan saat tidur), gangguan sendi rahang, dan kesulitan mengunyah.
Pada hampir semua kasus, operasi dua rahang harus dilakukan sekaligus dengan operasi v-line.
Karena operasi dua rahang membutuhkan persiapan sebelum opearsi yang sangat teliti, pasien harus datang 1 minggu sebelum operasi.
Proses operasi dua rahang
Tes sebelum operasi yang sangat teliti dilakukan 1 minggu sebelum operasi.
Rahang atas dikoreksi dan dipindahkan ke posisi yang ideal.
Rahang bawah dikoreksi dan dipindahkan ke posisi ideal dan sejajar dengan rahang atas.
Posisi rahang atas dan bawah yang baru dikencangkan dan diamankan secara erat dengan pin titanium.
Jika perlu, untuk sementara karet elastis ortodontik akan digunakan sampai pemulihan lebih lanjut.
Jika diperlukan, ahli bedah spesialis akan merekomendasikan operasi kontur garis wajah untuk dilakukan sekaligus.
Untuk keseimbangan dan perbaikan garis wajah, operasi kontur tulang wajah sangat umum dilakukan bersamaan dengan operasi dua rahang
Jika Anda memiliki garis kontur wajah yang asimetris, maka sangat disaranakan untuk melakukan operasi genioplasty dan atau operasi koreksi rahang persegi secara bersamaan dengan operasi dua rahang.
Bagaimana dengan kawat gigi?
Kawat gigi dapat memperbaiki kesejajaran gigi Anda. Meskipun demikian, kawat gigi tidak mampu memperbaiki tulang rahang yang tidak sejajar dan asimetris.
Namun, jika diperlukan, kawat gigi dapat dilakukan sebelum dan atau setelah operasi dua rahang untuk memperbaiki kesejajaran gigi. Hal ini tergantung pada kasus masing-masing pasien.
Operasi dua rahang cocok untuk
Yang memiliki rahang yang terlalu asimetris dan atau terlalu panjang
Yang memiliki rahang bawah yang terlalu masuk ke dalam atau menonjol keluar dari rahang atas
Yang memiliki rahang atas yang terlalu menonjol keluar dari rahang bawah
Yang memiliki rahang atas dan bawah yang terlalu menonjol dan terlihat tidak seimbang dengan bagian wajah atas (dahi, mata) dan wajah tengah (hidung, pipi)
Yang memiliki gigi yang tidak sejajar
Yang mulutnya miring
Yang rahangnya yang condong ke satu sisi
Yang memiliki filtrum (lekukan vertikal di antara hidung dan bibir atas) yang tidak seimbang atau terlalu panjang
Yang memiliki gummy smile (gusi terlalu kelihatan saat tersenyum)
Yang memiliki kesulitan mengunyah
Dengan operasi dua rahang: rahang atas dan bawah akan diperbaiki, supaya Anda dapat memperoleh perbaikan fungsi dan estetika yang memuaskan. Percayalah pada dokter ahli bedah spesialis maksilofasial kami yang dapat melakukan operasi yang luar biasa tepat bahkan tanpa kesalahan perhitungan 0,1 mm sekalipun!
Persiapan sebelum operasi yang sangat teliti untuk memastikan hasil yang sempurna
Dapatkan perbaikan estetika, fungsi rahang, dan kesehatan sekaligus
Saraf wajah dilindungi semaksimal mungkin
Pemulihan untuk menjalankan rutinitas sehari-hari yang cepat
Setelah operasi dua rahang di Korea
FAQ
Berapa biaya operasi dua rahang di Korea?
Biaya operasi dua rahang di Korea biasanya berkisar antara ₩17.000.000 - ₩26.000.000, tergantung pada klinik. Dalam hampir semua kasus, operasi dua rahang dilakukan bersamaan dengan operasi V-line, yang dapat mempengaruhi total biaya operasi.
Apakah operasi dua rahang di Korea aman?
Operasi dua rahang di Korea dianggap prosedur yang aman. Korea terkenal dengan teknologi medis yang canggih dan dokter bedah yang berpengalaman. Klinik mitra kami dipilih dengan standar tinggi untuk hasil dan keselamatan pasien.
Apakah saya bisa berbicara setelah operasi dua rahang?
Berbicara segera setelah operasi dua rahang mungkin terasa sulit karena pembengkakan dan mati rasa. Banyak pasien memilih menuliskan apa yang ingin disampaikan melalui ponsel atau kertas. Seiring berjalannya masa penyembuhan awal, kemampuan berbicara biasanya akan membaik, umumnya dalam beberapa minggu setelah operasi.
Kapan saya bisa mulai menggosok gigi setelah operasi dua rahang?
Setelah operasi dua rahang, Anda bisa mulai menyikat gigi dengan sikat berbulu lembut sekitar 1–2 minggu pascaoperasi, sesuai anjuran dokter Anda. Menjaga kebersihan mulut sangat penting untuk mencegah infeksi, termasuk dengan berkumur menggunakan obat kumur sesuai rekomendasi dokter.
Bagaimana proses pemulihan setelah operasi dua rahang?
Pemulihan setelah operasi dua rahang umumnya melibatkan pembengkakan, memar, dan rasa tidak nyaman pada awalnya. Pembengkakan paling signifikan biasanya berlangsung selama 2–3 minggu, sementara pemulihan penuh dapat memakan waktu sekitar 6–12 bulan. Pada minggu pertama, Anda perlu menjalani diet cair, lalu beralih ke makanan lunak pada minggu kedua. Karet elastis ortodontik akan digunakan untuk membantu pergerakan rahang. Seiring waktu, kemampuan membuka mulut akan membaik. Proses penyembuhan bisa berbeda pada tiap pasien, sehingga penting untuk mengikuti instruksi pascaoperasi dari dokter.
Apakah saya perlu perawatan ortodontik setelah operasi dua rahang?
Perawatan ortodontik biasanya diperlukan setelah operasi dua rahang untuk memastikan gigi terposisi dengan benar. Kawat gigi atau Invisalign biasanya dipakai selama 12 - 18 bulan setelah operasi untuk memperbaiki gigitan baru Anda dan memastikan hasil yang optimal.
Apa itu wafer dan mengapa saya membutuhkannya?
Wafer adalah alat khusus yang digunakan selama operasi dua rahang untuk membantu mengarahkan posisi rahang selama prosedur. Alat ini juga berperan penting dalam membentuk gigitan baru setelah operasi dan perlu digunakan selama masa pemulihan.
Berapa lama saya disarankan untuk tinggal di Korea untuk operasi dua rahang?
Pasien disarankan untuk tinggal di Korea setidaknya selama 3 minggu saat menjalani operasi dua rahang. Minggu pertama biasanya digunakan untuk konsultasi dan pembuatan wafer, yang memakan waktu sekitar 1 minggu. 2 minggu berikutnya digunakan untuk menjalani operasi dan masa pemulihan awal, termasuk pelepasan jahitan.
Foto sebelum dan sesudah
Anda dapat memiliki hasil yang lebih memuaskan jika operasi ini dilakukan bersamaan dengan operasi: